Jumat, 18 Oktober 2024

Breaking News

  • UAS Sebut Akan Berjuang Sampai Tetes Darah Terakhir Untuk Kemenangan Bermarwah   ●   
  • Polres-Bawaslu Kuansing Bahas Isu Negatif Pilkada 2024   ●   
  • Grafik Harga Emas Antam Hari Ini Naik Rp7.000 Per Gram   ●   
  • Oknum Guru dan 2 Mahasiswa Sebarkan Konten Porno di Medsos Ditangkap Polisi   ●   
  • Ada Ribuan Investasi dan Pinjol Ilegal di Riau, OJK Imbau Warga Cermat dan Waspada   ●   
Bupati Kuansing Hadiahi Umroh Petani 30 Tahun jadi Imam Masjid
Selasa 19 Maret 2024, 19:54 WIB

tabloidrakyat.com TELUKKUANTAN - Aswirmanto (64) warga asal Desa Teratak Jering, Kecamatan Kuantan Hilir Seberang, seorang petani yang juga Imam Mesjid di Desanya mendapat hadiah umroh dari Bupati Kuansing Dr. H. Suhardiman Amby, Ak. MM Senin (18/3/2024) tadi malam dalam agenda safari ramadhan Pemkab.

Hadiah yang diterima  Aswirmanto, merupakan reward atas dedikasinya selama 30 tahun mengabdikan diri sebagai Imam Mesjid An-Nur.

Aswirmanto, tak menyangka akan mendapatkan berkah Ramadhan. Atas izin Allah pintu hati diketuk memberangkatkan dirinya ke Tanah Suci Mekkah.

Ia pun mengucapkan rasa syukurnya kepada Allah SWT dan menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Bupati.

Tokoh Masyarakat setempat Usman, menyampaikan apresiasi kepada Bupati yang memiliki perhatian kapada Imam Masjid di desanya hingga bisa berangkat ke tanah suci nantinya

sumber : riauterkini




Untuk saran dan pemberian informasi kepada tabloidrakyat.com, silakan kontak ke email: tabloidrakyat@yahoo.com


Komentar Anda


Copyright © 2023 Tabloidrakyat.com - All Rights Reserved
Scroll to top