Jumat, 18 Oktober 2024

Breaking News

  • UAS Sebut Akan Berjuang Sampai Tetes Darah Terakhir Untuk Kemenangan Bermarwah   ●   
  • Polres-Bawaslu Kuansing Bahas Isu Negatif Pilkada 2024   ●   
  • Grafik Harga Emas Antam Hari Ini Naik Rp7.000 Per Gram   ●   
  • Oknum Guru dan 2 Mahasiswa Sebarkan Konten Porno di Medsos Ditangkap Polisi   ●   
  • Ada Ribuan Investasi dan Pinjol Ilegal di Riau, OJK Imbau Warga Cermat dan Waspada   ●   
Harga Emas Dunia Meroket
Selasa 16 April 2024, 11:18 WIB

Pada saat yang sama, dolar mencapai level tertinggi barunya dalam 34 tahun terhadap yen di tengah meningkatnya ekspektasi bahwa tekanan inflasi yang kuat di Amerika Serikat (AS) akan membuat suku bunga di sana tetap tinggi lebih lama.

Setelah Iran, pada Sabtu (14/4) malam, meluncurkan drone dan rudal peledak ke Israel sebagai balasan atas dugaan serangan Israel terhadap konsulatnya di Suriah pada Senin, 1 April 2024. Ini menandai serangan langsung pertama Iran terhadap wilayah Israel

Mengutip Reuters, ancaman perang terbuka antara musuh-musuh Timur Tengah dan Amerika Serikat telah membuat kawasan ini gelisah. Presiden AS Joe Biden memperingatkan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu bahwa AS tidak akan mengambil bagian dalam serangan balasan terhadap Iran. Namun, Israel mengatakan bahwa kampanye ini belum berakhir.

Ketegangan yang meningkat juga memicu perpindahan dana ke aset-aset yang lebih aman yang menyebabkan emas naik 0,51 persen menjadi 2,356.39 dolar AS per ounce, memperpanjang kenaikan 1,6 persen dari pekan lalu.

Namun, harga minyak tidak bereaksi terhadap berita tersebut, karena para pedagang sebagian besar telah memperkirakan serangan balasan dari Iran yang kemungkinan akan semakin mengganggu rantai pasokan. Hal ini membuat minyak mentah berjangka Brent mencapai puncaknya pada 92,18 dolar AS per barel pada pekan lalu, tertinggi sejak Oktober.(jpg)

 

Sumber: Riaupos




Untuk saran dan pemberian informasi kepada tabloidrakyat.com, silakan kontak ke email: tabloidrakyat@yahoo.com


Komentar Anda


Copyright © 2023 Tabloidrakyat.com - All Rights Reserved
Scroll to top