Minggu, 19 Mei 2024

Breaking News

  • Ikatan Komunitas Terjalin, BRK Syariah Isi Kegiatan Silaturahmi Gubri dengan Masyarakat Riau di Jakarta   ●   
  • Cristiano Ronaldo menjadi atlet dengan bayaran tertinggi di dunia versi Majalah Forbes. Dalam karirnya di dunia sepak bola, pencapaian ini merupakan kali keempat yang diraih pemain asal Portugal itu.   ●   
  • Suzuki SM Amin Gelar Special Event Lomba Mewarnai Tingkat SD Berhadiah Jutaan Rupiah   ●   
  • Syamsuar Singgung UKT Mahal Saat Daftar Bacalon Gubri ke PAN dan PKS   ●   
  • Bawa Kabur hingga Setubuhi Anak di Bawah Umur, Pria di Kuansing Jadi Tersangka   ●   
Polresta Pekanbaru Amankan Tiga Remaja yang Kedapatan Membawa Narkoba
Selasa 07 Mei 2024, 15:17 WIB

PEKANBARU (TABLOIDRAKYAT) - Tiga remaja yakni HMS alias Abil (19), RA alias Razak (18) dan DH alias DF (16) diamankan Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polresta Pekanbaru saat melakukan patroli zona merah di Jalan Pangeran Hidayat Pekanbaru, Minggu (05/05/24) dini hari lalu.

Operasi yang dipimpin oleh Wakasat Resnarkoba AKP Noki Loviko berhasil menyita sejumlah barang bukti daribpara pelaku yang salah satunya berada di bawah umur tersebut. Seperti 1 paket narkotika jenis sabu yang disimpan dalam kotak rokok Sampoerna, 1 buah bong hisap sabu, 1 buah kaca pirek berisi sisa narkoba, 1 buah penyendok sabu, dompet, 2 unit sepeda motor, hanphone, uang tunai dan barang bukti lainnya.

"Barang haram itu didapat dari Agus yang saat ini tengah jadi DPO dan kita lakukan pengejaran," ujarnya Kasat Resnarkoba Polresta Pekanbaru, Kompol Manapar Situmeang.

Sejumlah barang bukti ini selain didapat dari tangan pelaku langsung, juga disita dari sebuah kamar hotel yang berlokasi di Jalan Melur, Kelurahan Harjosari, Kecamatan Sukajadi.

Kata Manapar, patroli zona merah di Pangeran Hidayat, Kampung Terendam dan Kampung Dalam tersebut dilakukan setiap malam. Hal ini dilakukan untuk memberantas peredaran narkoba di wilayah ini dan umumnya di Kota Pekanbaru.

"Kita akan terus lakukan untuk mempersempit ruang gerak pengedar narkoba. Sehingga tidak adalagi peredaran narkoba di Pekanbaru," tandasnya.***(Arl)

Sumber: Riauterkini.com




Untuk saran dan pemberian informasi kepada tabloidrakyat.com, silakan kontak ke email: tabloidrakyat@yahoo.com


Komentar Anda


Copyright © 2023 Tabloidrakyat.com - All Rights Reserved
Scroll to top