Sabtu, 21 September 2024

Breaking News

  • Anggota DPR RI Abdul Wahid Bakar Semangat Ribuan Mahasiswa Baru Ikes Payung Negri   ●   
  • Awasi Keamanan Bahan Pangan Program Makan Bergizi Gratis   ●   
  • Angka Kemiskinan di Kuansing Turun   ●   
  • SF Hariyanto Janji Naikkan Tunjangan Kepsek SMA/SMK Se-Riau, Sebut Ada Pihak Intimidasi Kepsek SMA/SMK Dukung Salah Satu Calon Gubernur   ●   
  • Riau Raih 21 Emas di PON XXI Aceh-Sumut 2024, Sekdaprov: Sudah Maksimal   ●   
Pembahasan AKD DPRD Riau Berproses, Pengesahan APBD Murni 2025 Diyakini Tepat Waktu
Sabtu 21 September 2024, 09:08 WIB

PEKANBARU (Tabloidrakyat) - DPRD Provinsi Riau saat ini tengah disibukkan dalam proses penyusunan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) periode 2024 - 2029.

Nantinya setelah terbentuk, barulah pembahasan APBD murni tahun anggaran 2025 bisa dibahas.

Untuk diketahui, selama AKD belum terbentuk, proses pembahasan APBD Riau akan terkendala, karena syarat mutlak pembahasan APBD adalah setelah terbentuknya AKD.

Terkait hal tersebut, Sekdaprov Riau, SF Hariyanto optimis bahwa meski sedang berproses pembentukan AKD, pembahasan APBD hingga pengesahan nantinya akan tetap sesuai jadwal.

"Kita harapkan AKD dapat segera terbentuk, dan kita harapkan sesuai jadwal 30 November pengesahan APBD harus selesai," ujar SF Hariyanto, Jumat (20/9/2024).

SF mengatakan, Draft KUA PPAS APBD murni tahun 2024 telah disampaikan pihak Pemprov ke DPRD Riau.

"Tinggal dari DPRD nya saja, karena kan kita maklumi ini pimpinan baru, kita berharap dipercepat lah," jelasnya.

Optimisme yang sama dikatakan Ketua DPRD Riau sementara, Ma'mun Solikhin. Ia mengatakan bahwa pihaknya terus menggesa agar proses penyusunan AKD dan penunjukan pimpinan definitif dapat segera rampung.

"Jika semua sudah terbentuk, langsung tancap gas bahas APBD murni," tukasnya.

Diketahui, dalam aturannya, pengesahan APBD murni di tahun anggaran harus disahkan paling lambat 30 November.

Sumber: Cakaplah.com




Untuk saran dan pemberian informasi kepada tabloidrakyat.com, silakan kontak ke email: tabloidrakyat@yahoo.com


Komentar Anda


Copyright © 2023 Tabloidrakyat.com - All Rights Reserved
Scroll to top