Jumat, 18 Oktober 2024

Breaking News

  • UAS Sebut Akan Berjuang Sampai Tetes Darah Terakhir Untuk Kemenangan Bermarwah   ●   
  • Polres-Bawaslu Kuansing Bahas Isu Negatif Pilkada 2024   ●   
  • Grafik Harga Emas Antam Hari Ini Naik Rp7.000 Per Gram   ●   
  • Oknum Guru dan 2 Mahasiswa Sebarkan Konten Porno di Medsos Ditangkap Polisi   ●   
  • Ada Ribuan Investasi dan Pinjol Ilegal di Riau, OJK Imbau Warga Cermat dan Waspada   ●   
Kamera ETLE di Pekanbaru Mati, Polisi Bilang Begini
Jumat 23 Februari 2024, 18:31 WIB

tabloidrakyat.com PEKANBARU - Sejumlah kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) yang terpasang di beberapa ruas jalan Kota Pekanbaru mati sejak beberapa waktu belakangan.

Kamera ETLE yang tidak berfungsi seperti di Jalan HR Soebrantas, kemudian persimpangan Jalan Tuanku Tambusai depan Mall Living World dan Jalan Harapan Raya.

Kamera yang seharusnya merekam pengendara yang tidak mematuhi tata tertib berlalu lintas seperti tidak menggunakan helm dan pelanggaran lainnya tidak bisa merekam para pelanggar.

Dirlantas Polda Riau Kombes Pol Taufiq Lukman Nurhidayat membenarkan perihal kamera ETLE di beberapa titik yang saat ini tidak berfungsi dikarenakan masih dalam proses perawatan.

"ETLE statis mau ada perbaikan teknis dalam rangka pemeliharaan dan perawatan," kata Taufiq, Jumat (23/2/2024).

Lanjutnya, berdasarkan informasi dari Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri, ETLE statis akan kembali aktif pada awal Maret mendatang. Meskipun ETLE statis dinonaktifkan sementara, pihaknya tetap mencatat pelanggaran lalulintas menggunakan ETLE mobile.

"Kami masih mencatat penindakan terhadap pelanggaran yang berpotensi lakalantas melalui ETLE mobile," ungkapnya.

Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menaati peraturan berlalu lintas dengan menggunakan helm SNI baik yang mengendarai maupun yang dibonceng.

Taufiq juga mengingatkan pengendara untuk melengkapi kendaraan dengan kaca spion, SIM, maupun STNK. Bagi pengendara kendaraan roda empat juga diimbau untuk selalu menggunakan sabuk pengaman.

"Konsentrasi saat berkendara menjadi hal utama dalam hal mengendarai kendaraan bermotor. Mari kita sama-sama menjadi pelopor keselamatan berlalulintas," pungkasnya.

sumber : cakaplah




Untuk saran dan pemberian informasi kepada tabloidrakyat.com, silakan kontak ke email: tabloidrakyat@yahoo.com


Komentar Anda


Copyright © 2023 Tabloidrakyat.com - All Rights Reserved
Scroll to top